Minggu, 01 September 2013

KERUSAKAN BIOLOGIS



1.       Kerusakan fisiologis
    Proses fisiologis diakibatkan oleh adanya aktivitas hidup (proses fisisologis) bahan pangan pasca panen yang terus berlangsung. Proses fisiologis dalam sayuran dan buah-buahan berjalan terus sehingga produk mengalami pematangan, kelayuan, dan berakhir dengan pembusukkan. Proses fisiologis ini berlangsung secara alami pada setiap bahan pangan pasca panen yang interval waktunya tergantung  pada tujuan penanganan pasca panen .

2.       Kerusakan oleh serangga, burung, dan hama pengerek
   Kerusakan ini merupakan kerusakan biologis yang disebabkan oleh serangga, burung, dan tikus yang mengkonsumsi  bahan pangan. Jenis kerusakan ini dapat menyerang sejak di lapangan sampai gudang penyimpanan bahan pangan. Selain itu kerusakan ini dapat membuka peluang lebih besar bagi kerusakan lainnya di antaranya adalah kerusakan mikrobiologis yang mengkontaminasi bahan pangan.